-->

Minggu, 31 Oktober 2021

Badai La Nina Diprediksi Terjadi Dari Bulan November - Februari, BPBD Denpasar Imbau Masyarakat Waspada


BALI KINI ■ Badai La Nina diprediksi akan terjadi pada Bulan November hingga Februari. Kondisi ini juga diprediksi mengakibatkan peningkatan curah hujan hingga 70 persen di Kota Denpasar. Menyikapi kondisi tersebut, sebagai upaya meningkatkan kewaspadaan untuk meminimalisir resiko yang terjadi, BPBD Kota Denpasar  mengimbau masyarakat agar lebih hati hati dan waspada. 

Kepala Pelaksana BPBD Kota Denpasar, IB Joni Ariwibawa saat diwawancarai Minggu (31/10) menjelaskan bahwa Badai La Nina identik dengan hujan deras disertai dengan angin kencang. Karenanya, dalam mencegah hal yang tidak diinginkan, BPBD Kota Denpasar  menyiagakan seluruh personil di 4 Pos yang disertai dengan peralatan lengkap. 

Selain itu, lanjut Gus Joni bahwa pihaknya juga secar intens terus berkordinasi dengan BMKG. Sehingga upaya mencegah terjadinya resiko yang tidak diinginkan dapat dioptimalkan sedini mungkin. 

"Sesuai dengan prediksi BMKG bahwa Badai La Nina akan terjadi pada Bulan November hingga Februari, dan kami imbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan," jelasnya

Lebih lanjut dikatakan bahwa masyarakat diimbau menunda untuk bepergian jika terjadi hujan lebat. Namun demikian, jika terpaksa untuk bepergian agar menghindari berteduh atau berdekatan dengan pohon perindang yang besar, papan reklame serta piranti ketinggian lainya. 

Gus Joni  menambahkan bahwa masyarakat juga diharapkan berperan aktif untuk memberikan informasi berkaitan dengan keberadaan pohon perindang yang membahayakan. Selain itu, masyarakat juga agar tidak membuang sampah sembarangan untuk mengindari banjir. 

"Kami juga telah berkordinasi bersama OPD terkait seperti halnya DLHK untuk optimalisasi perompesan pohon dan DPUPR untuk normalisasi alur sungai dan perawatan tebing dan terasering yang rawan longsor," ujarnya

"Jadi kami mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap musim penghujan dan Badai La Nina, hindari pohon besar, papan reklame dan piranti lainya yang tinggi, serta segera menghubungi BPBD Kota Denpasar melalui saluran telepon di 112 atau 0361 223333, masyarkat juga diimbau untuk memantau kerawanan Bencana lewat Aplikasi Inarisk dan Info BMKG," pungkasnya. (Ags/Dps).

Desa Baru - Marga Ditarget Jadi Wilayah DPR


BALI KINI ■ Kepala Desa Baru, Kecamatan Marga, Tabanan I Made Suarjana menargetkan Desa Baru sebagai daerah perikanan rakyat (DPR). Target ini sejalan dengan rencana penetapan Desa Baru sebagai Kampung Nila atau pusat budidaya ikan Nila oleh Dinas Perikanan, Kabupaten Tabanan. 

Target untuk menjadikan Desa Baru sebagai DPR juga sejalan dengan semangat masyarakat desa yang kini gandrung untuk melakukan budidaya ikan. 

“Budidaya ikan lebih menjanjikan sehingga peternak ayam sudah beralih. Ini karena air mendukung” kata Suarjana dalam keteranganya saat peresmian papan nama Kelompok Mina Ayu sebagai binaan dari Prodi Manajemen Sumber Daya Perairan (MSDP), Fakultas Pertanian, Universitas Warmadewa. 

Menurut Suarjana, meningkatnya keinginan masyarakat terutama kaula muda untuk budidaya ikan secara tidak langsung juga telah memberi keuntungan bagi Bumdes. Dimana selama ini Bumdes menjadi penyedia pakan ikan.

Suarjaya berharap Fakultas Pertanian, Universitas Warmadewa bersedia terus untuk melakukan pendampingan terhadap masyarakat yang melakukan usaha budidaya ikan. Apalagi Universitas Warmadewa telah sejak lama berperan hingga benih ikan yang berasal dari Desa Baru dikenal sebagai ikan Warmadewa. 

Sejak tahun 2000 pembudidaya ikan di Desa Baru yang tergabung dalam kelompok Mina Ayu telah menjadi pemasok kebutuhan ikan di Kawasan Batur, Kintamani. Dalam satu bulan rata-rata permintaan benih ikan mencapai 5 juta ekor, tapi yang mampu terpenuhi hanya 2 juta ekor.

Wakil Rektor I Universitas Warmadewa, Ir. I Nyoman Kaca, M.Si menanggapi harapan Kades Desa Baru menyampaikan akan mendukung usaha budidaya ikan yang dilakukan masyarakat Desa Baru. Mengingat sudah menjadi tugas lembaga perguruan tinggi untuk membantu masyarakat sebagai bentuk pengabdian pada masyarakat. 

“Kami tidak ingin menjadi menara gading, Kita ingin  menjadi menara air, memberikan pengetahuan kepada masyarakat guna meningkatkan perekonomian mereka” jelas Kaca.

Sementara Dekan Fakultas Pertanian, Universitas Warmadewa Ir. Dewa Nyoman Sadguna, M.Agb menegaskan bahwa Fakultas Pertanian, Universitas Warmadewa akan terus mendampingi masyarakat. Termasuk mendukung upaya untuk mewujudkan Desa Baru sebagai kawasan Mina Wisata. 

Bagi dosen dan mahasiswa, Menurut Sadguna, Desa Baru akan menjadi tempat belajar dan mengimplementasikan keilmuan. 

“Kami punya tempat untuk mengekspresikan keilmuan, dan melakukan penelitian,” jelas Sadguna.

Sabtu, 30 Oktober 2021

Wujud Bhakti, Wagub Cok Ace “Ngayah” Calonarang di Pura Jemeng Desa Sebali Tegallalang


Gianyar , Bali Kini -
Di tengah kesibukannya sebagai Wakil Gubernur Bali, Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) masih menyempatkan waktunya untuk “ngayah” mesolah Calonarang. Seperti halnya pada Jumat (29/10) malam, sebagai wujud bhakti Cok Ace “Ngayah” Calonarang di Pura Jemeng Sebali, Tegallalang-Gianyar, serangkaian Karya Ngusaba Desa lan Ngusaba Nini yang tentunya dengan penerapan protokol kesehatan ketat. 

Menurut Cok Ace, upacara ini harus dilakukan sebagai sujud bhakti kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa agar terciptanya keseimbangan sekala dan niskala. Selain itu ia berharap dalam melaksanakan upacara, masyarakat harus tetap bergotong royong agar adanya kebersamaan, terlebih ditengah pandemi covid-19 yang masih berlangsung, krama desa  diharapkan patuh dan taat terhadap aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah, yaitu dengan melaksanakan 6M. Sehingga upacara yang dilaksanakan dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan masyarakat baik sekala maupun niskala. 


“Karya ini harus dilaksanakan sebagai wujud bhakti kita. Tentu dalam pelaksanaan Karya yang besar ini saya harapkan masyarakat harus gotong royong agar semua berjalan dengan baik, kebersamaan dalam melaksanakan karya juga tetap terjaga dan jangan lupa selalu taat terhadap prokes khususnya 6M,” ujar tokoh Puri Ubud ini. 


Sementara itu, Prajuru Adat Desa Sebali I Made Mupu menyampaikan rangkain upacara Ngusaba ini pelaksanaannya selama sebulan lebih mulai dari Persiapan, Puncak dan Penyineban.[r1]

Peternak Sapi Bali Didorong Lakukan Penganekaragaman Pakan


Tabanan , Bali Kini -
Peternak Sapi Bali Didorong untuk melakukan penganekaragaman pakan untuk membantu pertumbuhan ternak. Dorongan tersebut disampaikan oleh peneliti dari Prodi Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Warmadewa, Ir. I Nyoman Kaca, M.Si dalam International Community Service yang digelar secara hybride dari Desa Baru, Marga Tabanan Pada Sabtu (30/10).


Penganekaragaan pakan selain mampu membantu pertumbuhan ternak juga sangat berpengaruh terhadap berat lahir anakan. Apalagi selama ini rata-rata berat lahir Anakan sapi maksimal mencapai 18 kg.


“Kalau makanan sapinya sudah bagus, yakin bahwa anak yang akan dilahirkan pada saat lahir mencapai berat badan 20 kg, itu sudah luar biasa” kata pria yang juga merupakan Wakil Rektor 1, Universitas Warmadewa. 


Menurut Kaca, selain memberikan hijauan, para peternak juga dapat memberikan pakan berupa daun pisang dan batang pisang. Pemberian pakan berupa daun dan batang pisang akan membantu dalam pemenuhan terhadap unsur mikro bagi ternak.


Peneliti dari Fakulti Pertanian Lestari Universiti Malaysia Sabah, Dr. Candyrine Su Chui Len mengungkapkan keanekaragaman pakan termasuk pemberian daun dan batang pisang akan memberikan tambahan asupan bagi ternak. Mengingat daun dan batang pisang mengandung karbohidrat.


“Karbohidrat akan menjadi sumber energy. Jadi daun pisang dan batang pisang itu merupakan sumber energy yang tinggi. Pemberiannya dapat dicampur dengan pakan hijauan. Ditempat kami sisa-sisa pertanian bias digunakan sebagai pakan” jelas Candyrine. 


Selain memperhatikan pemberian keanekaragaman pakan, peternak juga diharapkan tetap memperhatikan kesehatan hewan ternak. Kesehatan ternak sapi dapat dideteksi dengan sederhana dengan memperhatikan perubahan fisik.


“Ternak sapi sehat mudah diketahui dari mata yang cerah dan tidak ada kotoran. Bagian mulut bersih, basah dan tidak ada cairan berwarna yang muncul dari hidung dan mulut” ungkap peneliti kesehatan ternak dari Fakulti Pertanian Lestari Universiti Malaysia Sabah, Prof. Madya Dr. Nur Hardy Abu Daud.


Kegiatan International Community Service merupakan inisiasi dari Fakultas Pertanian, Universitas Warmadewa dengan melibatkan beberapa universitas dari Malaysia. Dekan Fakultas Pertanian, Universitas Warmadewa Ir. Dewa Nyoman Sadguna, M.Agb., mengatakan kegiatan International Community Service FP Universitas Warmadewa ini bekerjasama dengan tiga Fakulti dan satu institute di Malaysia serta pula ada satu Desa, dan tiga kelompok tani di Desa Baru, Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan, Bali. Rancang bangun kegiatan ini telah mulai diinisiasi oleh para mitra kerjasama sejak tiga bulan yang lalu sampai kepada terwujudnya Memorandum of Action (MoA) atau kesepakatan kerjasama yang saling menguntungkan untuk saling berbagi tugas dan peran masing-masing.


“Berupa kegiatan pengabdian kepada masyarakat berskala internasional dengan target luaran berupa publikasi pada jurnal bereputasi dengan memenuhi ketentuan dan skema simlitabmas kememdikbud-ristek-dikti” jelas Sadguna.


Sedangkan Dekan Fakulti Pertanian Lestari Universiti Malaysia Sabah Malaysia, Assoc. Prof. Dr. Azwan Awang dalam sambutannya bersama menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk saling bertukar pengetahuan dan pengalaman agar dapat berguna bagi peternak sapi karena peternak ini yg nantinya menerapkan ilmu tersebut di lapangan. 


“Dengan ilmu baru yang diberikan dalam kegiatan ini bertahap dapat meningkatkan produktivitas dan memperbaiki kehidupan sapi Bali bagi peternak sapi. Nantinya apabila pandemi ini sudah bereda akan mengadakan kunjungan ke Bali dan Universitas Warmadewa khusunya” ungkap Azwan.


Kepala Desa Baru Marga Tabanan, I Made Suarjana menyampaikan bahwa kegiatan webinar dan pelatihan-pelatihan untuk beberapa kelompok maayarakat di Desa Baru telah memberikan pengetahuan baru bagi masyarakat desa. Kegiatan ini menjadi sangat bermanfaat bagi masyarakat pada kondisi pandemi ini. 


“Besar harapan kami kegiatan ini bisa berjalan terus dalam memberikan kontribusi dalam kemajuan Desa Baru Marga dan Desa Baru Marga bisa menjadi Desa Wisata yang go Internasional” ujar Suarjana[r1]

Tim Respon Cepat Desa Pemecutan Kelod Sigap Atasi Pohon Tumbang


Denpasar , Bali Kini -
Tim Respon Cepat Desa Pemecutan Kelod tangani pohon tumbang di Jalan Dam Tukad Badung Banjar Sadingsari Sabtu (30/10).


Perbekel Desa Pemecutan Kelod I Wayan Tantra mengatakan,  pagi pihaknya mendapat laporan dari masyarakat bahwa ada pohon tumbang. Setelah di cek Tim Respon Cepat ternyata benar ada pohon tumbang berukuran cukup besar yang  disebabkan karena hujan deras. "Sebagai kewajiban  tim repon cepat  secara sigap dan  cepat mengatasinya," ungkap Tantra.

Lebih lanjut dikatakan,  pohon yang tumbang cukup besar. Untuk  mengatasi dengan segera, pihaknya menyiapkan 
sensor 2 unit dan perlengkapan lainya. Disamping menangni pohon tumbangTim Respon Cepat Desa Pemecutan Kelod  juga menerima permintaan perompesan sekala kecil, karena pihaknya tidak memiliki mobil tangga.


Selain pohon tumbang pihaknya juga mengatasi permasalahan banjir.  "Apabila banjir kami juga mengajk tim respon cepat untuk membantu warga yg mengalami banjir dan juga yang lainya sesuai keperluan warga dan yngg sifatnya sekala kecil. Jika ada bencana sekala besar pihaknya melakukan koordinasi dengan BPBD Kota Denpasar.

Dengan tindakan cepat yang dilakukan tim respon cepat Desa Pemecutan Kelod diharapkan dapat membantu berbagai permasalahan di masyarakat. " Untuk mengatasi kerugian yang besar pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk rutin melakukan perompesan pohon,' katanya. (Ayu/2)

KMHDI KARANGASEM AJAK PEMUDA SEHAT LEWAT YOGA




Karangasem, Bali Kini -
PC. KMHDI Karangasem kembali membuat sebuah gerakan baru. Kali ini KMHDI Karangasem menyelenggarakan workshop KMHDI sehat dengan tajuk "Mewujudkan Pemuda Sehat dengan Praktik Yoga" bertempat di Aula STKIP Agama Hindu Amlapura, Sabtu (30/10/2021) 


I Ketut Suardana selaku ketua panitia mengatakan kegiatan ini dilaksanakan bukan hanya untuk sebatas workshop semata, tetapi lebih untuk mengajak para pemuda mengenal Yoga lebih jauh dengan segala manfaatnya.


"Yoga bukanlah olah raga yang khusus untuk bule atau orang India. Semua bebas untuk beryoga, selain untuk meditasi Yoga juga bagus untuk meningkatkan kesehatan tubuh." Tambahnya.


Putri Cahyaningsih, Ketua PC. KMHDI Karangasem pun menegaskan bahwa dalam kegiatan ini ia sengaja menggandeng Ketua BEM STKIP Agama Hindu Amlapura untuk bersama-sama menggerakkan pemuda hidup sehat dengan yoga itu sendiri.


"Yoga selalu diindentikkan dengan orang India, meditasi dan hal-hal kuno. Tetapi saat ini Yoga pun bisa menjadi sumber mata pencaharian jika kalian ahli dan menjadi seorang instruktur. Kita pemuda Hindu jangan alergi dengan hal seperti ini sehingga membuat kita menjadi generasi yang fanatik. Kita cari manfaatnya yang baik, yang buruk kita buang." Tambahnya.


Wakil Ketua bidang Kemahasiswaan SKTIP Agama Hindu Amlapura, Komang Badra mengungkapkan bahwa ia sangat mengapresiasi kegiatan ini. Sebab sebagai seorang pemuda Hindu tidak adalahnya untuk mengenal Yoga itu sendiri.


"Saya sangat mengapresiasi acara ini. Sebagai pemuda Hindu, tidak apa jika kita mengenal Yoga, karena itu juga bagian dari kita sendiri. Saya harap semua pemuda kelak bisa memahami intisari Yoga dan bisa mengamalkannya dimanapun entah untuk olah raga atau sebagai sumber mata pencaharian" ungkapnya.


Acara yang diikuti oleh pemuda Hindu dari STKIP Agama Hindu Amlapura ini berlangsung lancar dan penuh antusias. Budiarta selaku Narasumber pun mengatakan pemuda harus menjadi pelopor dalam menerapkan pola hidup sehat salah satunya melalui Yoga.


Kegiatan yang dibuka oleh Wakil Ketua bidang Kemahasiswaan secara resmi ini diawali dengan workshop dan dilanjutkan degan praktek Yoga secara langsung oleh semua peserta. Di akhir kegiatan dilakukan penyerahan cindera mata dari panitia kepada Narasumber. (Ami)

Dirjen Budidaya KKP Dukung Budidaya Udang Vaname di Jembrana


Jembrana , Bali Kini - Dirjen Perikanan Budidaya KKP, TB Haeru  Rahayu dalam kunjungan kerja ke Kabupaten Jembrana , sabtu (30/10) memberikan apresiasi atas upaya Pemda Jembrana dalam pengembangan budidaya perikanan khususnya kerapu, lobster dan udang vaname.


"Kami mengapresiasi upaya Pak Bupati untuk membantu Pemerintah dalam menggalakan budidaya laut dalam pencapaian target produksi nasional.Tentu kami akan mensupport penuh" Kata Haeru


Hal ini disampaikan  Haeru saat berkunjung ke lokasi pembangunan Kampung Bahari Nusatara yang diinisiasi Kepala Staf Angkatan Laut, Laksamana TNI Yudo Margono yang terletak di Desa Pebuahan Jembrana. 


Di lokasi ini sedang di bangun kawasan budidaya udang vaname berbasis Ultra Intensive Aquagriculture Technology yang di ciptakan oleh anak bangsa. Sebanyak 30 kolam berdiamete 30 meter sedang dibangun dengan target produksi 2.500 ton/tahun. Juga sedang proses persiapan membangun sebanyak 60 kolam lagi di dua lokasi.


Sementara itu, Bupati Jembrana I Nengah Tamba menyambut gembira dukungan dari KKP melalui Dirjen Budidaya untuk berkolaborasi meningkatkan produksi hasil budidaya laut di Jembrana. "Kami sangat antusias dan berkomitmen untuk membantu Pemerintah untuk bersama sama merealisasikan target produksi nasional dalam hasil budidaya baik ikan kerapu, lobster dan udang vaname" kata Tamba



Tamba juga meminta dukungan ke Haeru untuk merealisasikan Kampung Kerapu dan Kampung Lobster di Desa Candi Kesuma Jembrana dan diaminkan oleh Haeru.( rls/1)

Gunakan Dana Oprasional dan Gaji Sendiri, Bupati Suwirta Bedah Rumah Wayan Bukit


Klungkung , Bali Kini -
Sebagai bentuk kepedulian seorang Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta kepada warga yang kurang mampu serta menuntaskan kemiskinan, Bupati yang merakyat ini rela mengorbankan dana oprasional dan gajinya membantu bedah rumah Wayan Bukit di Dusun Payungan, Desa Selat, Kecamatan Klungkung. Hal ini terlihat saat Bupati Suwirta di dampingi istri tercinta Ny. Ayu Suwirta menyerahkan bantuan bedah rumah, Jumat (30/10).


Bupati Suwirta mengatakan alasan menggunakan dana operasional sendiri dikarenakan dari segi persyaratan dan melihat langsung kondisi rumahnya sudah tidak layak huni. Maka dari itu dirinya mengambil keputusan untuk membantu bedah rumah dengan danan oprasionalnya. 


Dirinya berharap dengan bantuan bedah rumah ini bisa meringkan beban warganya untuk membenahi rumah serta mengentaskan kemiskinan. "Dengan rumah baru ini Wayan Bukit bersama istrinya bisa hidup bahagia dengan rumah yang baru walaupun tidak bagus tetapi tetap disyukuri dan tetap semangat dalam menjalani kehidupan serta bangunan bantuan bedah rumah ini dapat dirawat dengan baik,"harap Bupati Suwirta


Bantuan bedah rumah ini dikerjakan secara gotong-royong dari Dinas Sosial dan Tagana. Selain memberikan bantuan bedah rumah Bupati Suwirta melengkapi bantuannya dengan memberikan kasur, bantal, kompor lengkap dengan gasnya. “Terimakasih atas bantuan semua pihak yang sudah membantu sehingga proses pemberian bantuan bedah rumah ini  dapat berjalan dengan baik, ujar Bupati Suwirta didampingi Kadis Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Klungkung, I Gusti Agung Gede Putra Mahajaya dan Kadis PUPRPKP, I Made Jati Laksana.


Sementara itu, Wayan Bukit bersama istrinya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Suwirta atas bantuan bedah rumah untuk keluarganya. “Saya bersama keluarga mengucapkan rasa terimakasih kepada Bapak Bupati Klungkung atas kepeduliannya dan sudah memberikan bantuan ini," ucap Wayan Bukit.  (yande)

Kejurda Jimbarwana Pickleball Championship 2021 Resmi Dibuka


Jembrana , Bali Kini -
Kejuaraan daerah (Kejurda) Jibarwana Pickleball Championship se- Provinsi Bali tahun 2021  digelar pertama kalinya di Kabupaten Jembrana. Kejurda Pickleball ini dilaksanakan dari tanggal 30-31 Oktober 2021. 


Ajang Kejurda Pickleball dipusatkan di Gor Krisna Jvara, Kecamatan Jembrana, dibuka secara langsung oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, Minggu (30/10). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wabup I Gede Ngurah Patriana Krisna, Ketua Persatuan Pickleball Indonesia (PPI) Bali Jamillah Abdulah, Ketua Koni Jembrana I Gede Gunadnya, Perwakilan dari Kodim dan Polres Jembrana, serta pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Jembrana.

Untuk peserta sendiri berasl dari 6 kabupaten/kota se-Bali diantaranya Jembrana sebagai tuan rumah, diikuti Klungkung, Gianyar, Denpasar, Badung, dan Buleleng.


Ketua Panitia Kejurda (Kejurda) Jibarwana Pickleball Championship yang juga Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna  mengatakan olahraga Pickleball adalah olahraga bola padel yang menggabungkan unsur tenis, bulu tangkis, dan tenis meja. Meskipun baru masuk Indonesia, dan di Provinsi Bali pada khususnya, sudah 2 (kali) kali diadakan kegiatan semacam ini yaitu, di Kabupaten Gianyar dan yang sekarang terlaksana di Kabupaten Jembrana. “Semoga dengan diadakan ajang ini mampu mempopulerkan cabor Pickleball ditengah-tengah masyarakat dan melalui ajang ini kedepan lebih banyak lagi partisipasipan dari Kabupaten/Kota se Bali,” ucapnya.


Lebih lanjut, ia juga berharap dengan olahraga Pickleball masuk menjadi bagian cabor di KONI. “Untuk kepengurusan saat ini sudah terbentuk, cuma untuk masuk menjadi bagian cabor di KONI, Pickleball harus bisa menggelar kejuaraan sebagai syarat utama ,’’ tuturnya. 


Sementara itu Bupati Jembrana I Nengah Tamba menyampaikan selamat datang di Kabupaten Jembrana kepada seluruh peserta Kejurda Jibarwana Pickleball Championship 2021 se Provinsi Bali. “Saya ucapkan selamat datang kepada seluruh peserta dari Kabupaten/Kota se-Bali, selamat bertanding, junjung tinggi sportivitas, dan tetap mematuhi prokes mengingat kegiatan ini juga terselenggaran ditengah Pandemi Covid-19. Disamping itu jadikan ajang ini sebagai momentum untuk saling kenal antar pemain  sehingga terjalin komunikasi yang baik guna bersama-sama memajukan cabang olahraga Pickleball di Provinsi Bali,” imbuhnya.


Tidak hanya kepada kepada para peserta, Bupati juga memberikan apresiasinya kepada pengurus Pickleball Kabupaten Jembrana yang telah mengambil langkah cepat untuk mensosialisasikan cabang olahraga baru, yang saat ini belum begitu popular di masyarakat khususnya di Kabupaten Jembrana. “Sebelumnya telah diadakan pelatihan bagi pelatih dan wasit, serta mengupayakan hingga Kejurda ini dapat terlaksana. Semoga kedepan olahraga ini makin diminati oleh seluruh lapisan masyarakat di  Jembrana, sekaligus dengan ajang Kerjuda ini mampu melahirkan atlet Pickleball yang bisa mengharumkan nama Jembrana, baik ditingkat regional maupun Nasional,” pungkasnya. (Ari/3)

 

Cegah Curanmor, Kapolsek Padangbai Ketatkan Penjagaan Kendaraan Bermotor


Karangasem, Bali Kini -
Guna memastikan keamanan, seperti mencegah adanya kasus Curanmor, Kapolsek Padangbai Kompol I Made Suadnyana memaksimalkan penjagaan ketat pada pintu keluar masuk Bali di Pelabuhan Padangbai. Pemeriksaan menyapu semua jenis kendaraan, tak terkecuali termasuk Sepeda Motor. 


"Kita tekankan dan arahkan para anggota jaga untuk melaksanakan tugas dengan baik di masing-masing pos," Ungkapnya ketika dikonfirmasi, Sabtu (30/10/2021). 


Pemeriksaan rutin dilakukan, seperti pada malam Jumat (29/10/2021) dilaksanakan pemeriksaan terhadap Ranmor khususnya Sepeda Motor di Pelabuhan Padangbai, Kecamatan Manggis Kabupaten Karangasem. Hal ini dilakukan guna memperkecil kesempatan bagi pelaku kejahatan yang membawa barang hasil curiannya untuk disebrangkan ke wilayah Lombok NTB melalui pintu keluar masuk Bali dipelabuhan Padangbai. 


"Pemeriksaan Sepeda Motor dan barang bawaan pengendara dilakukan secara teliti, cermat, dan intensif, guna bisa meminimalisir lolosnya barang hasil kejahatan, atau barang berbahaya seperti narkoba, senpi, handak dan sajam, "Tambahnya.


Dirinya juga berharap agar para anggota yang melaksanakan tugas di Pos pemeriksaan agar selalu menjalin kerjasama yang baik, dapat menjaga kekompakan, selalu berhati-hati dan waspada dalam melaksanakan pemeriksaan. 


"Usahakan pemeriksaan tetap sesuai Standar Oprasional Prosedur (SOP), hindari hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri, perhatikan situasi di areal pelabuhan dan tetap jaga keselamatan diri, "Pesannya pada para petugas jaga. (Ami) 

Hampir Sepekan Air PDAM Di Wilayah Abang Macet, Warga Mengeluh Kesulitan Air


Karangasem, Bali Kini
- Sudah hampir sepekan, air dari saluran PDAM tidak mengalir di beberapa titik wilayah di Kabupaten Karangasem. Salah satu diantaranya yakni di Dusun Abang Kaler, Banjar Abang Jeroan, Desa Abang, Kecamatan Abang. 


Hal ini membuat warga di dusun tersebut mengeluh karena kesulitan untuk memenuhi kebutuhan seperti mencuci, mandi ataupun sekedar memasak. Beberapa warga terpaksa mencari air ke tempat-tempat yang ada sumber airnya, adapula yang meminta ke tetangga yang mempunyai sumur rumahan. 


"Untungnya saya masih simpan beberapa ember besar air. Jadi sudah 3 harian ini saya hemat-hemat menggunakan air. Biasanya sebelum-sebelumnya mati tapi tidak selama ini, paling hanya sebentar, hidup lagi airnya, " Ujar Putra Suryawan, salah satu warga Abang Jeroan yang saluran air PDAM nya tidak mengalir, Sabtu (30/10/2021). 


Hal ini dibenarkan pula oleh Perbekel Desa Abang, I Nyoman Sutirtayana ketika dikonfirmasi. Memang benar kondisi air PDAM sejak kemarin tidak mengalir dikawasan seputaran desa abang. "Kalau ditempat lain saya kurang tau ,"ujarnya.


Terkait kondisi tersebut, dirinya mengatakan tidak mengetahui penyebab pasti air tidak mengalir ke wilayahnya. "Saya tidak tau, yang pastinya kalau air tidak mengalir pasti masih ada kendala kerusakan di beberapa titik tertentu. Nanti pasti akan mengalir setelah dicek oleh petugas yang bersangkutan," Tandasnya. 


Dari informasi yang dihimpun media ini, tak hanya di Wilayah Abang, namun air PDAM yang mati juga terjadi di daerah Nongan, Rendang, sehingga warga disana pun mengeluhkan hal yang sama. Mengenai kondisi di Nongan Rendang macetnya air PDAM disebabkan oleh adanya proyek trotoar yang masih berjalan sehingga menghalangi sistem pendistribusian  air tersebut. (Ami)

Desa Wisata Perancak Primadona Jembrana Negara Bali


Jembrana , Bali Kini -
Desa Wisata Perancak di Jembrana Bali terletak di Desa Perancak, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Bali, Indonesia. Sekitar 11 km dari Kota Negara, 20 menit perjalan kendaraan untuk sampai dengan tujuan. Tetapi jika anda masih bingung di mana lokasi atau letak Desa Wisata Perancak di Jembrana Bali kami sarankan anda searching dengan mengetik Desa Perancak di Jembrana Bali di google map saja. Terdapat beberapa akomodasi disekitar desa perancak seperti hotel Perancak Pasti Water World dan Segara Urip Home Stay. 


Daya Tarik Wisata yang ada di Desa Perancak adalah Panorama laut dengan barisan perahu-perahu nelayan yang bersandar adalah keindahan yang tampak ketika berkunjung ke Pantai Perancak Jembrana. 

Perahu-perahu nelayan ini merupakan daya tarik utama di Pantai Perancak yang memang merupakan kampung nelayan. Ketika senja tiba, pemandangan cahaya matahari senja yang mengenai badan perahu menambah kesan eksotis. 

Pemandangan di Pantai Perancak ditambah cantik dengan adanya hutan bakau yang tumbuh di sekitar wilayah pantai. Di sore hari, sinar jingga matahari dapat disaksikan sembari melihat para nelayan yang berangkat ke laut mencari ikan. 

Pantulan cahaya yang mengenai air laut memberi keindahan yang tak terucapkan ketika mengunjungi Pantai Perancak. Perahu yang merupakan alat transportasi utama para nelayan untuk mencari ikan, ternyata mampu menarik kedatangan wisatawan untuk datang berkunjung. 

Mayoritas penduduk Desa Perancak adalah bekerja mencari ikan di laut, sehingga tak heran jika kawasan Pantai Perancak ini dikenal sebagai kampung nelayan. Yang juga menarik dari lokasi Pantai Perancak  Jembrana adalah terdapatnya tempat penangkaran dan pelestarian hewan penyu “Kurma Asih” karena banyaknya penyu-penyu laut yang bertelur di kawasan pantai ini. Penyu yang ditangkarkan dan dilestarikan diantaranya penyu sisik, penyu hijau, penyu lekang dan penyu belimbing. Penyu-penyu ini setiap tahun bertelur pada bulan April dan September.


Selain pantai, Desa Perancak juga punya objek wisata religius yaitu Pura Perancak. Pura Perancak di Jembrana Bali ini memiliki pemandangan yang indah, terdapat pemandangan sungai berliku dengan aliran air yang tenang, alam asri pedesaan dengan paduan rumah tradisional dan lambaian pohon nyiur yang ditiup angin pantai sungguh menyejukkan mata, sehingga nuansa pura cocok untuk wisata religi, dan bagi anda yang haus dengan alam spiritual sangat cocok sekali mendapatkan inspirasi ketenangan di sini. Pura Perancak di Jembrana Bali adalah salah satu tempat wisata yang berada di Desa Perancak, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Bali, Indonesia. Daya Tarik Wisata Pura Perancak di Jembrana Bali adalah tempat wisata yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari libur. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas kita sehari hari. 


Selain itu terdapat kuliner khas Perancak salah satunya adalah ikan bakar dengan bumbu khas perancak yang mengugah selera kita. Rasa bumbu ikan yang manis dan gurih dengan sambal yang enak begitu juga ikan bakarnya dengan daging yang sangat empuk, gurih, dan kenyal. Selain ada ikan bakar, masih banyak jenis kuliner seafood yang ada seperti lobster, cumi, kerang, kepiting, dll. Dengan menu tambahan plecing kangkung yang sangat enak dan minuman dingin seperti es kelapa muda dll. Umm... dari membaca saja sudah membuat perut kita kelaparan, yuk segera datang dan kunjungi kuliner khas Desa Perancak sambil menikmati pemandangan laut yang sangat indah.

Apa anda tidak tertarik untuk menikmati wisata di jembrana ini yang banyak menyimpan keunikan terutama kuliner khasnya  ,Ayo kenali, cintai, dan lestarikan kuliner lokal nusantara sambil menikmati keindahan alamnya yang kini masih perawan .[jr/2]


Jumat, 29 Oktober 2021

Taman Hiburan Kembali Ramai Halloween Tahun Ini

 




Setelah terhenti setahun lebih berbagai kegiatan di taman-taman hiburan AS kembali aktif atau tampil perdana. Salah satunya "Halloween Horror Nights" di Universal Studios Hollywood, diramaikan pengunjung yang ingin merasakan pengalaman mencekam ditemani soundtrack Guns 'n Roses, Slash.




Perkuat Ketahanan Pangan Ditengah Pandemi Covid -19 Tingkatkan P2L Di Tabanan




Tabanan , Bali Kini  -
Langkah strategis dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tabanan ditengah situasi pandemi Covid-19, masyarakat di beberapa sektor mengalami penurunan ekonomi. Seperti  pekerja yang bergerak disektor pariwisata, dimana sebagian besar dari mereka terkena imbas penurunan ekonomi akibat tidak adanya wisatawan, sehingga sumber penghasilannya pun menurun atau bahkan hilang.


Untuk mensiasati hal tersebut, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tabanan Ni Dewa Ayu Putu Sri Widyanti ,SP,M.Si terus bergerak turun kelapangan meningktakan ketahanan pangan dengan Programnya  P2L selain mengembangkan Demplot dengan menyasar KWT atau  Kelompok Wanita Tani di seluruh desa yang ada di kabupaten tabanan . 


Sri Widyanti menegaskan langkah strategis  meningkatkan perekonomian di sektor pertanian. Hal ini karena dirinya yakin jika Pertanian di Kabupaten Tabanan masih unggul.sebagai julukan lumbung beras bali .

Dalam memberikan bimbingan dari rumah ke rumah untuk meningkatkan P2l atau Pekarangan Pangan Lestari mendapat respon yang cukup tinggi dari seluruh kelompok wanita tani di tabanan  .

" di tengan pandemi ini kami berharap P2L atau pekarangan pangan lestari ini bisa terus berkembang dan membantu meningkatkan ketahanan pangan selain menambah pengasilan bagi ibu - ibu KWT di kabupaten tabanan ,, Tandas Sri Widyanti kemis (28/10/2021)

Keberhasilan dalam meningkatkan ketahanan pangan yang terus meningkat itu  Masyarakat Tabanan akan diarahkan untuk menjadi petani dan ikut mengolah lahan yang masih kosong agar mampu mengasilkan pangan setidaknya untuk kebutuhan rumah tangga KWT itu sendiri .



Kadis ketahanan pangan juga akan menversifikasi tanaman pangan.terutama padi sebagai lumbung pangan penghasil beras terbesar di Bali, Tabanan akan mulai mengembangkan komoditas-komoditas pertanian bernilai ekonomis tinggi. Tabanan juga akan membuat program untuk menunjukan jati diri dan bangga menjadi petani .




" kami berharap kegitan KWT ini terus di kembangkan sehingga ibu melaksanakan kegitan ini dan juga lestari artinya terus dilaksanakan sampai kapanpun " tegasnya .

Untuk diketahui, dilihat dari kontribusi lapangan usaha, Produksi Domestik Regional Bruto Kabupaten Tabanan didominasi oleh sektor pertanian sebesar 23,03 persen dan pariwisata sebesar 17,16 persen. Kedua sektor tersebut mengalami kontraksi pertumbuhan ekonomi pada tahun lalu, masing-masing sebesar minus 1,20 persen dan minus 24,84 persen.[ar/5]






Bobol Dana Nasabah, Eks-Kacab Bank Mega Dihukum 8 Tahun


Denpasar , Bali Kini -
Meidina Rizky Prasentari Putri alias Kiky (36), mantan Kepala Cabang Bank Mega Gatot Subroto Kota Denpasar, dinyatakan terbukti bersalah melakukan tindakan mengambil dana deposito nasabah Bank Mega senilai Rp 69 miliar.


Majelis hakim Pengadilan Negeri Denpasar, dalam sidang secara langsung yang diketuai Putu Gde Novyartha, menjatuhkan hukuman selama 8 tahun penjara.


Kiki diyakini telah terbukti melakukan tindak pidana perbankan dengan membobol dana deposito milik 23 nasabah Bank Mega. Selain itu, Kiki juga terbukti mengunakan uang hasil kejahatan tersebut untuk menjalankan bisnis perlengkapan bayi.


Perbuatan terdakwa tersebut sudah sesuai dengan pembuktian Pasal 49 ayat (1) huruf A UU Nomor 7 Tahun 1992 tentang Perbankan Jo Pasal 55 ayat (1) dan Pasal 3 jo Pasal 10 UU RI Nomor 8 tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang.


"Menjatuhkan pidana penjara terhadap terdakwa dengan pidana penjara selama 8 tahun dan denda sebesar Rp 15 miliar, dengan ketentuan apabila tidak membayar maka diganti 5 bulan penjara," putus Hakim Novyartha.


Jaksa Ida  Bagus Putu Swadharma Diputra, sebelumnya, menuntut terdakwa dengan penjara selama 9 tahun menyatakan senada dengan sikap terdakwa yaiti pikir-pikir.


"Untuk diketahui Kiki memulai karirnya di Bank Mega Cabang Gatot Subroto Denpasar sebagai marketing pada tahun 2012 lalu," tulis dalam dakwaan.


Terdakwa menawarkan produk deposito berjangka kepada nasabah 23 Bank Mega dengan bunga yang tidak sesuai dengan ketentuan bank. Dari bunga 5 persen menjadi 6,5 sampai 12 persen dalam setahun. 


Selain itu, terdakwa juga menjanjikan bonus di luar ketentuan deposito berjangka Bank Mega berupa valas, tiket liburan ke luar negeri serta barang-barang mewah. 


Setidaknya terdakwa berhasil mendapatkan 23 nasabah dengan total deposito sekitar Rp 69 miliar hingga tahun 2018. Pada tahun itu, terdakwa Kiki pun langsung bnaik jabatan menjadi Kepala Cabang Bank Mega Gatot Subroto Denpasar.[AR/R5]

Mengintip Kompetisi Pantomime D'Youth Fest 2021


 Ket foto : Foto Pementasan teater di Gedung Taksu Dharma Negara Alya pada jumat 29/10/2021 

Denpasar, Bali Kini - Serangkaian Acara  D’Youth Fest kali ini turut dilaksanakan D'Youth Pantomin Competition. Kegiatan yang diharapkan mampu mengakomodir kreatifitas anak muda dalam bermain peran  ini dilaksanakan dengan konsep Competition di Ruang Taksu, Dharma Negara Alaya, Jumat  (29/10). 



Ketua Panitia Kegiatan, Benny Dipo mengatakan, Pandemi yang terjadi saat ini membuat banyak kegiatan terhenti, tidak terkecuali kegiatan anak muda. Kondisi ini menjadikam anak muda tidak dapat menjalankan kreativitas sesuai dengan passionnya. 


Dalam kegiatan ini, sebanyak 15 Tim yang berasal dari kelompok Teater di Kota Denpasar turut berlaga. Mereka dibagi atas 3 kategori yakni, kategori SMP, SMA & Umum. 


 

"Kegiatan ini menjadi ajang serta wadah bagi anak muda pegiat seni teater khususnya di Kota Denpasar untuk kembali dapat berkreasi di atas panggung. Karena tentunya, seni teater merupakan salah satu seni yang kegiatannya sulit diwujudkan selama masa pandemi dan semoga Dyouthfest dapat menjadi tumpuan bagi generasi muda untuk bisa bangkit dan berkreasi kembal," ungkapnya 


Sementara Kepala Bidang Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif I Wayan Hendaryana mengatakan, Pemkot Denpasar akan terus memfasilitasi  para pemain teater  dalam ajang D'Youth Pantomin Competition. Pihaknya juga mendorong komunitas teater untuk lebih keratif di masa pandemic ini.


"Tentu kami harapkan. Semakin banyak lahir  aktor  muda dalam pementasan teater di Kota Denpasar, semakin majunya teater di Kota Denpasar bisa berkembang sampai go internasional dan berkembangnya ekonomi kreatif di kota Denpasar semakin maju ungkapnya,” Handar


Salah seorang Dewan Juri, Indra  menjelaskan event ini sangat bagus dan membawa angina segar dalam kancah teater di Kota Denpasar melalui event D'Youth Fest ini. Dari penjurian semua Tim Teater  bermain dengan sangat bagus tetapi dalam penjurian tetap harus  ditetapkan juara dengan katagori penilaian kesesuaian dengan tema, keaktoran dan juga keutuhan pementasan.  


"Tentu kami berharap dari acara seperti ini bisa kerkesinambungan di laksanakan oleh pemerintah Kota Denpasar dan dapat menjaring bibit- bibit aktor  muda dalam pementasan teaterdi kota Denpasar," harapnya


Salah Satu Peserta  Lomba Sintia Melani Putri  mengatakan sangat berterima kasih terhadap pemerintah Kota Denpasar melalui Event D youthfest ini dalam ajang D'Youth Pantomin Competition ini saya bisa menghasah bakat dalam keterampilan ber akting. 


“Di masa pandemik ini saya dan temen- temen kebanyakan aktifitas di rumah saja melalui event Dyouthfest saya bisa keluar rumah dan tampil di atas panggung yang megah ini,“ungkapnya. [rl/2]

Sekda Denpasar IB. Wiradana Terima Kunjungan Kehormatan Komandan KRI Bima Suci


Denpasar , Bali Kini -
Sekda Denpasar, IB Alit Wirdana menerima Courtessy Call atau kunjungan kehormatan dari rombongan KRI Bima Suci-945 yang tergabung dalam Satuan Latihan Kartika Jala Krida (KJK) tahun 2021, di Kantor Walikota Denpasar  pada Kamis (28/10).


Rombongan dipimpin oleh Komandan KRI Bima Suci-945 Letkol Laut (P) Waluyo dan Perwira Pelaksana Latihan KJK 2021 Letkol Laut (P) Pungki Kurniawan, M.Tr.Opsla., beserta Para Taruna-Taruni Akademi Angkatan Laut (AAL).


Dengan antusias, Alit Wiradana menyampaikan ucapan selamat datang di Bali khusunya di Kota Denpasar. Semoga para Taruna yang kami banggakan ini dapat melaksanakan tugas dengan baik ditengah tantangan pandemi Covid-19. 


“Denpasar saat ini sudah berada pada PPKM level 2. Selalu kami tekankan bahwa tiga kunci penanganan covid 19 kami adalah Prokes Ketat, Vaksinasi dan Isoter. Atas kedatangan para taruna KRI Bima Suci semoga dapat membantu mempromosikan dan meningkatkan kepercayaan wisatawan untuk berwisata di Denpasar dan  Bali”, ujarnya


Waluyo menyampaikan Pelayaran KRI Bima Suci saat ini adalah melaksanakan pelayaran dalam operasi Kartika Jala Krida Taruna Akademi Angkatan Laut Tingkat III Angkatan 68 sebanyak 112 orang tahun 2021, dan pelabuhan Benoa Bali merupakan etape terakhir, dengan lama operasi kurang lebih 64 hari sampai kembali lagi ke Pangkalan Koarmada II Surabaya.


Lebih lanjut Waluyo menyampikan, Maksud dan tujuan Pelayaran Ops KJK 2021 adalah melaksanakan pelayaran latihan bernavigasi Lingkaran Besar, Astronomi dan mempraktekkan semua pelajaran profesi dasar matra laut pada keadaan sebenarnya, membentuk mental kejuangan dan karakter prajurit matra laut, memberikan wawasan kepada para Taruna/Taruni tentang tempat yang disinggahi, peran diplomasi TNI AL, serta mempromosikan kebudayaan Indonesia dan memberikan motivasi para pemuda pemudi Indonesia untuk bergabung menjadi anggota TNI khususnya TNI AL.[rl/2]


Pemkab Klungkung Mendapatkan penghargaan Peringkat II pada BKN Award 2021


Klungkung , Bali Kini -
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menghadiri acara penyerahan Penghargaan BKN Award 2021 bertempat di ruang rapat Praja Mandala kantor Bupati Klungkung pada Jumat (29/10/2021).


Kepala Kantor Regional BKN X Denpasar, Paulus Dwi Laksono Harjono menyampaikan sosialisasi Sistem Merit dalam Manajemen ASN, dimana sistem merit didefinisikan sebagai kebijakan dan manajemen ASN yang berdasarkan pada kualifikasi, kompetensi, dan kinerja, yang diberlakukan secara adil dan wajar dengan tanpa diskriminasi. Tujuan penerapan sistem merit adalah untuk memastikan jabatan di birokrasi pemerintah diduduki oleh orang-orang yang profesional, dalam arti kompeten dan melaksanakan tugas berdasarkan nilai dasar, kode etik dan kode perilaku ASN.

 

Sebelum memberikan sosialisasi, Kepala Kantor Regional BKN X Denpasar, Paulus Dwi Laksono Harjono menyerahkan penghargaan kepada Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta. Penghargaan tersebut adalah bentuk apresiasi Pemerintah Pusat atas capaian dalam Implementasi Penilaian Kinerja ASN di Pemkab Klungkung. dimana Pemerintah Kabupaten  memperoleh penghargaan Peringkat II tingkat Pemerintah Kabupaten Type B se-Indonesia.


Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta berpesan kepada ASN di Lingkungan Pemkab Klungkung mengenai Penghargaan yang diperoleh, supaya ASN Di lingkungan Pemkab Klungkung tetap melaksanakan tugas dengan baik bahkan meningkatkan kinerja menjadi lebih baik dari sebelumnya.


"Jadikan penghargaan yang diperoleh sebagai motivasi dalam menuntaskan permasalahan yang ada di Kabupaten Klungkung, dan jangan sampai karena penghargaan ini membuat kita lalai dalam melaksanakan tugas sesuai tugas masing-masing," ujar Bupati Suwirta.


Bupati Suwirta juga mengucapkan terimakasih kepada Kepala Kantor Regional BKN X Denpasar, Paulus Dwi Laksono Harjono atas materi sosialisasi yang disampaikan. "Semoga melalui sosialisasi ini ASN di Lingkungan Pemkab Klungkung dapat meningkatkan kinerjanya dalam rangka mensejahterakan masyarakat di Kabupaten Klungkung", Harapnya.  


"Mari jadikan sistem merit ini untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia," ajak Bupati Suwirta kepada ASN Pemkab Klungkung.


Lebih lanjut, Bupati Suwirta mengingatkan para ASN dilingkungan Pemkab Klungkung agar Kualifikasi, kompetensi dan kinerja dapat berjalan dengan seimbang.


"Tetap semangat dalam bekerja, jaga koordinasi dan komunikasi yang baik dilingkungan Pemkab Klungkung," imbuh Wabup Kasta.


Turut hadir dalam acara tersebut secara langsung pada acara tersebut, Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta dan Sekretaris Daerah I Gede Putu Winastra, serta Kepala OPD Di Lingkungan Pemkab Klungkung dan disaksikan secara daring oleh seluruh ASN di Lingkungan Pemkab Klungkung melalui Video Conference. (Cok)

Bupati Tamba Lepas Ekspor Manggis Jembrana ke China


Jembrana , Bali Kini -
Manggis Jembrana menyusul   komoditi Cokelat menembus pasar ekspor .Saat ini sudah 71 ton  manggis Jembrana yang telah diekspor ke negara China. 

Hal itu terungkap saat  Bupati Jembrana I Nengah Tamba melepas Ekspor Manggis ke Negara China di Terminal  Negara, Jumat (29/10). “Saya merasa sangat berbahagia sekali, apa yang pernah  kita cetuskan buah manggis sebagai salah satu komoditi ekspor di Kabupaten Jembrana, berhasil dicangkan dan dilakukan oleh  PT. Radja Manggis sejati. Kedepannya saya ingin  jangan  hanya mengandalkan pohon yang sudah ada, harus mulai menanam bibit yang baru sehingga nanti bisa ditingkatkan jumlah ekspornya termasuk pangsa pasar juga harus diperluas, tidak  hanya di Negara China. Selain itu komoditi buah-buah yang lain tentu yang  sesuai dengan minat dan kebutuhan pangsa pasar,” Kata Bupati Tamba.


Lebih lanjut dari sisi SDM (Sumber Daya Manusia), Bupati juga memberikan apresiasinya  sudah banyak tenaga kerja Jembrana khususnya kaum muda yang direkrut dan diberikan pelatihan sehingga tidak perlu merekrut tenaga dari luar lagi. Itu adalah bentuk pemberdaan pemuda-pemuda di tengah Pandemi Covid-19 juga sebagai momentum dalam memperkenalkan dunia pertanian, sehingga nantinya dapat mencintai dunia pertanian.    “Namun dari itu semua, kabar yang lebih membanggakan  iayalah, belum satu bulan sudah 2 Milyar lebih uang beredar pada petani di 3 didesa yaitu di Desa Pohsanten, Tegal Cangking dan Brangbang, artinya pertumbuhan ekonomi Jembrana  sudah makin bagus, meskipun ditengah pandemi Covid-19, kita tetap sustainable (berkelanjutan) dan  tetap bertahan dan itu berasal sektor pertanian.Kedepan potensi ini akan terus kita kembangkan, majukan dan suport sepenuhnya, sehingga sesuai dengan cita-cita kita bersama menjadikan  Jembrana sebagai salah satu pengeksport buah manggis terbesar di dunia,” Harapnya.


Sementara itu, Direktur Utama PT Radja Manggis Sejati Jero Tusan menyampaikan keberhasilan menjadikan komoditi buah manggis Jembrana  mampu menembus pasar dunia adalah berkat sinergi yang terjalin dengan baik khsususnya dalam menggali potensi didunia pertanian antara pihak swasta, para kelompok petani dan Pemerintah Daerah khususnya Bupati dan Wakil Bupati Jembrana. Sampai saat ini belum ada sebulan sudah terdapat 71 ton manggis yang diekspor ke China dan  uang yang beredar pada petani sebanyak Rp. 2 Milyar lebih di 3 tiga tersebut.


“Jadi walaupun ditengah  pandemi Covid-19, kita optimis perekonomian di Jembrana mampu bertumbuh dengan baik khususnya dari sektor pertanian. Selan itu juga kepada kelompok petani kita juga terus mendorong agar lebih banyak lagi menanam pohon manggis dilahan perkebunan sehingga kedepan mampu meningkatkan jumlah ekspor dan sesuai dengan cita-cita kita bersama menjadikan menjadikan  Jembrana sebagai salah satu pengeksport buah manggis terbesar di dunia. Disisi lain, kita juga telah merekrut dan memberi pelalatihan anak-anak muda Jembrana, sehingga tidak perlu mencari tenaga kerja dari luar, sehingga kedepan kita yakin ingin akan berkelanjutan dan berkembang terus,” Imbuhnya.


Selain komoditi buah manggis, Pihaknya menuturkan juga akan mengembangkan komoditi buah alpukat cuba . Rencananya penanaman bibit  hari ini , secara langsung ditanam oleh Bupati dan Wakil Bupati serta kelompok petani bertempat KTH (Kelompok Tani Hutan)  Werdhi Wanarta lingkungan Munduk Anyar, Kelurahan Tegal Cangkring  dan di KTH yang lainnya di Kabupaten Jembrana. “Astungkara lagi 2 tahun, ini bisa kita ekspor dari jembrana dengan nama Alpukat Cuba Jembrana,” pungkasnya. (Ari/1)


Bupati Tabanan Serahkan Punia Sembako Kepada Pemangku


Tabanan ,Bali Kini  –
Bantuan Paket Sembako secara berkelanjutan disalurkan oleh Pemkab Tabanan bekerjasama dengan pihak CSR Yayasan Dalem Gedong Ratih, kali ini diserahkan kepada para Pemangku dan Juru Sapuh di Pura Puser Tasik Tabanan dan Pura Luhur Batukau. Paket sembako  diserahkan secara simbolis oleh Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., di Pura Puser Tasik, Tabanan, Jumat, (29/10).


Dalam kesempataan itu, Bupati Sanjaya didampingi oleh Anggota DPRD Provinsi I Made Suparta, Anggota DPRD Tabanan I Gede Purnawan, Sekda, OPD terkait, Camat Tabanan dan unsur Muspika Kecamatan Tabanan, Perbekel serta Bendesa Adat setempat. Turut hadir saat itu, pihak CSR Ketua  Yayasan Dalem Gedong Ratih, perwakilan beberapa pemangku dan tokoh masyarakat setempat. 


Bupati Sanjaya mengatakan, paket sembako yang disalurkan tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemkab Tabanan yang bekerjasama dengan pihak Yayasan Dalem Gedong Ratih dengan sasaran para Pemangku dan Juru Sapuh, khususnya di Pura Puser Tasik dan Pura Luhur Batukau, Penebel, Tabanan.


Lebih lanjut Ia juga menyampaikan, bahwa pembagian sembako ini akan tetap berlanjut sesuai dengan situasi yang ada dan tetap menggandeng pihak CSR dengan tujuan bersama-sama untuk bahu-membahu membantu masyarakat yang terdampak pandemi. “Saya harap bantuan ini dapat bermanfaat dan sedikitnya mampu meringankan beban para Pemangku dan Juru sapuh,” ujar Bupati Sanjaya. 


Ia juga tidak lupa berpesan, khususnya kepada seluruh masyarakat Tabanan agar mampu turut bahu-membahu membantu masyarakat yang terdampak pandemi. Disamping itu, diharapkan juga seluruh masyarakat tetap menerapkan prokes dengan ketat. Dengan tujuan agar kasus Covid-19 di Tabanan terus turun bahkan musnah, sehingga aktivitas masyarakat normal kembali yang berujung pada bangkitnya perekonomian dan pembangunan di Kabupaten Tabanan.


Sementara itu, pada kesempatan yang sama I Ketut Dharma Kresna Wijaya selaku Ketua Yayasan Dalem Gedong Ratih mengatakan, motivasi dalam melakukan bhakti sosial ini adalah tentunya kepedulian terhadap masyarakat terdampak, khususnya para Pemangku, juga sesuai misi yayasan yaitu Mekarya dan Meyadnya. Pihaknya menyalurkan setidaknya 108 Paket Sembako yang setiap paket berisi beras 5 kilo, telur 1 krat dan beberapa mie instan tersebut untuk Pemangku di Pura Puser Tasik dan Luhur Batukau, serta di beberapa daerah lainnya. [tb/2]

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved