Laporan reporter: Gusti Ayu Purnamiasih
Karangasem, Bali Kini – Operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) terhadap Warga Negara Asing (WNA) asal Rusia yang hilang di Perairan Amed, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, resmi diperpanjang selama tiga hari ke depan. Perpanjangan ini dilakukan atas permintaan resmi dari Kedutaan Besar Federasi Rusia melalui surat permohonan yang diterima oleh pihak terkait.
Korban yang diketahui bernama Sergei Eliseev, pria berusia 36 tahun, dilaporkan hilang sejak Rabu malam, 16 April 2025 pukul 21.30 Wita. Berdasarkan informasi yang diterima oleh Polsek Abang pada Kamis, 17 April 2025 pukul 14.50 Wita, korban diduga jatuh ke laut dari sebuah jukung di sekitar perairan Amed dengan titik koordinat 08°21'1.51"S - 115°43'31.56"E.
Sejak hari pertama dilaporkan hilang, Tim SAR Gabungan yang terdiri dari berbagai unsur terus melakukan upaya pencarian intensif. Hingga Kamis, 24 April 2025, yang merupakan hari kedelapan pencarian, korban masih belum ditemukan.
Tim SAR Gabungan meliputi: Pos SAR Karangasem,Bakamla, Balawista BPBD Pos Tulamben, Polairud Polres Karangasem, Direktorat Polairud Polda Bali Pos Kubu, Babinsa, Bhabinkamtibmas, TNI AL Pos Candidasa dan PMI Kabupaten Karangasem.
"Pencarian pada hari kedelapan dilakukan sejak pukul 06.00 hingga 17.00 Wita, dengan menyisir perairan Amed dan sekitarnya. Namun, hingga saat ini hasil pencarian masih nihil," Kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Karangasem, Ida Bags Ketut Arimbawa ketika dikonfirmasi.
Arimbawa juga menyatakan bahwa pencarian akan dilanjutkan kembali pada hari ini, Jumat, 25 April 2025, dengan tetap melibatkan unsur-unsur SAR yang telah bersinergi sejak awal kejadian.
FOLLOW THE BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram