-->

Rabu, 14 Agustus 2024

Polsek Kutsel Dudukan Orang Tua Anak Trek Trekan di Jalan,

Polsek Kutsel Dudukan Orang Tua Anak Trek Trekan di Jalan,


Badung , Bali Kini -
Kerap meresahkan warga terutama bagi pengguna jalan saat malam, karena adanya Trek Trekan "balap liar" di wilayah Kuta Selatan. Langsung diambil tindakan tegas Polsek Kuta Selatan.

Sejumlah pemuda yang diamankan, diinapkan sementara di Polsek. Untuk kemudian Selasa (14/08) siang hari, para orang tua anak dipanggil untuk diberikan imbauan tegas.

Hal itu langsung dilakukan oleh Kapolsek Komisaris Polisi (Kompol) I Gusti Ngurah Yudistira,S.H,M.H, sejumlah anak yang tertangkap tengah melakukan aksi berbahaya tersebut langsung didudukkan bersama orang tua mereka.

"Kita mengambil langkah tegas dalam menghadapi maraknya aksi trek-trekan di jalan raya yang melibatkan remaja setempat," terang Kapolsek.

Dalam pertemuan tersebut, Kapolsek memberikan penjelasan mendalam mengenai bahaya trek-trekan, yang tidak hanya membahayakan keselamatan diri sendiri tetapi juga pengguna jalan lainnya. Ia menekankan bahwa aksi semacam ini bisa berujung pada kecelakaan serius, bahkan fatalnya bisa merenggut nyawa.

Di hadapan orang tua masing-masing, anak-anak tersebut menerima nasihat langsung dari Kapolsek. Dirinya menekankan pentingnya mentaati aturan berlalu lintas dan menggunakan sepeda motor sesuai dengan standar keamanan. 

Tidak hanya itu, Kapolsek juga mengingatkan tentang penggunaan knalpot bising yang tidak sesuai standar, yang kerap menjadi ciri khas motor-motor yang digunakan dalam trek-trekan.

Selain memberikan peringatan kepada anak-anak, Kapolsek juga mengimbau para orang tua untuk lebih memperhatikan dan mengawasi aktivitas anak-anak mereka. Diharapkan, para orang tua dapat memberikan teguran atau nasihat yang tepat jika mengetahui anaknya menggunakan motor yang tidak sesuai standar atau terlibat dalam aksi trek-trekan.

"Dengan langkah ini, harapan dapat menekan angka kejadian trek-trekan di wilayah Kuta Selatan serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas," demikian Kompol IGN Yudistira. [jro] 

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved