-->

Selasa, 16 Juli 2024

Pj Bupati Jendrika Minta Perangkat Daerah Komitmen Tingkatkan Pelayanan

Pj Bupati Jendrika Minta Perangkat Daerah Komitmen Tingkatkan Pelayanan


Klungkung , Bali Kini -
Penjabat (Pj) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika membuka kegiatan High Level Meeting (HLM) Percepatan Dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) di Hotel Wyndham Tamansari Jivva Resort, Banjar Lepang, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Selasa (16/7). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka evaluasi program Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) dan persiapan peningkatan pelaksanaan digitalisasi daerah serta untuk meningkatkan kapabilitas anggota TP2DD Kabupaten Klungkung.


Pj Bupati Jendrika menyampaikan digitalisasi ini sebenarnya adalah proses pelayanan kita kepada masyarakat untuk lebih mudah, lebih lancar dan lebih baik termasuk juga pelayanan yang terjadi di Pemerintah Kabupaten Klungkung. Pj Bupati juga mengapresiasi seluruh pihak baik dari OPD maupun berbagai instansi terkait yang turut berkontribusi dalam pembentukan Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) sebagai upaya percepatan digitalisasi di seluruh sektor yang ada di Kabupaten Klungkung. "Mudah-mudahan TP2DD yang didukung oleh Bank Indonesia dan Bank BPD Bali sebagai fasilitator transaksi sudah selalu bergerak dalam mewujudkan apa yang menjadi tujuan kita bersama," harap Pj Bupati Jendrika.


Pj Bupati Jendrika juga menambahkan kedepan tidak hanya difokuskan kepada pajak dan retribusi daerah saja namun sudah diperluas penyediaan kanal digitalnya pada sektor perdagangan, UMKM, destinasi wisata baik yang dikelola pemerintah maupun swasta serta sektor lain yang menunjang daerah wisata di Kabupaten Klungkung untuk memberikan kemudahan dan meningkatkan layanan transaksi secara digital. Melalui penerapan digitalisasi ini juga diharapkan bisa meningkatkan penerimaan PAD di Kabupaten Klungkung. "Mari Perangkat Daerah tetap berkomitmen untuk meningkatkan penerapan elektronifikasi di dalam pengelolaan keuangan baik sisi belanja maupun pendapatan," imbuhnya.


Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Klungkung, I Dewa Griawan mengatakan tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan realisasi penerimaan Pajak dan retribusi daerah melalui kanal digital serta percepatan penerapan Kartu Kredit Indonesia. Pihaknya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah berupaya mengelola retribusinya melalui digitalisasi. "Kedepan mari bersama-sama kita tingkatkan elektronifikasi transaksi pemerintah daerah di Kabupaten Klungkung utamanya dari sisi pajak dan retribusi daerah," ujarnya.


Turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gede Lesmana, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Klungkung, I Dewa Griawan serta instansi terkait lainnya.(puspa).


 

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA | All Right Reserved