Karangasem, Bali Kini - Warga Banjar Dinas Batang, Desa Labasari, Kecamatan Abang Kabupaten Karangasem dilaporkan meninggal dunia, diduga akibat terkena setrum listrik, Rabu (13/12/2023) sore.
Korban ialah I Kadek Upadana (29), dimana korban diduga terkena setrum saat hendak melakukan pekerjaan las. Awalnya korban bersama Saksi Wayan Juliani berbincang sembari memulai pekerjaan mengelas pada sore hari yakni pukul 17.30 Wita. Korban mengelas sebuah besi panjang yang ujungnya di beri 3 buah paku. Ditengah perbincangan itu, korban tersengat listrik yang diduga mengalir dari mesin laslas listrik berwarna biru tersebut.
Dengan waktu secepat kilat, Juliani kaget begitu melihat korban yang mengengah dan langsung terkapar dan jatuh ke lantai, dengan posisi tidur tengkurap.
"Saat itu saksi Juliani dengan korban berjarak 2 meter, " Kata Kasi Humas Polres Karangasem, IPTU I Gede Sukadana.
Juliani yang melihat itu segera berlari menghubungi keluarganya dan langsung melarikan korban ke Puskesmas Abang 2. Namun naas, sesampainya di Puskesmas korban telah di nyatakan meninggal dunia. (Ami)
FOLLOW THE BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram