Badung, Bali Kini - Polsek Abiansemal, Patroli Gabungan TNI - Polri dan Sat Pol PP Kecamatan Abiansemal gelar patroli dalam bentuk yustisi gabungan untuk menertibkan pelanggar dan memantau PPKM Level 2 di wilayah Kecamatan Abiansemal, badung. Rabu (27/10).
Kegiatan ini di ikuti oleh personil polri sebanyak 2 orang, TNI 3 orang, Satpol.pp 4 orang berlangsung tertib pada hari Rabu (27/10) Pukul 21.30 wita, di wilayah kecamatan abiansemal, Kabupaten Badung.
Kegiatan patroli gabungan ini dipimpin Panit 2 Samapta Polsek Abiansemal Ipda I Ketut Arsana menyebutkan upaya ini merupakan tindakan antisipasi / pencegahan terhadap pelanggar Prokes seperti kerumunan atau pelanggaran terhadap Inmendagri No 53 tahun 2021 tentang Ppkm Level 2 dan SE Gubernur Bali No. 18 tahun 2021.
"Kita semua tahu untuk mencegah wabah Covid -19, lewat Patroli Gabungan ini, kami mohon kepada masyarakat jaga diri masing-masing dengan selalu mentaati protokol kesehatan," Terang Ipda Arsana.Kamis(28/10)
Sebelum melaksanakan kegiatan, personil gabungan melaksanakan apel kesiapan di kantor camat Abiansemal sekaligus mengecek jumlah personil yang melaksanakan patroli gabungan.
Selama kegiatan Apel dan Patroli Gabungan TNI Polri dan Satpol PP juga melakukan imbauan dan mengingatkan terhadap pelaku usaha di pasar senggol Blahkiuh, Piodalan di Pura Dalem Gede dan terakhir di Pasar senggol mambal.
Kegiatan Patroli gabungan serta Sosialisasi Ppkm Level 2 Covid 19 gabungan TNI - Polri, Satpol PP selesai secara keseluruhan pada pukul 23.30 Wita dalam keadaan aman, Tertib dan lancar serta situasi Kondusif.[rl/1]
FOLLOW THE BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow BALIKINI.NET | BERIMBANG, OBYEKTIF, BERBUDAYA on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram